Selasa, 07 September 2010

Mengubah dan merubah??

Seringkali kita mengatakan kata-kata dalam kalimat dengan lantangnya saat berpidato. Tetapi apakah kita sadar jika ada kata-kata yang sebenarnya salah? Seperti pelajaran anak SD kelas 2 saja, tetapi hal ini sangat penting dan perlu dicermati. Jika kita berbicara dengan orang luar Indonesia yang belajar bahasa Indonesia, hal ini sangat memalukan, karena dia akan salah memahami kata tersebut dan kita akhirnya menyadarinya.
Hal ini adalah pengalaman pribadiku ketika aku bertemu dengan Mahasiswa dari Melbourne, Australia. Mereka (2 orang) belajar bahasa Indonesia di Universitasnya, di Melbourne.
Salah satu orang bernama Nikolas, membawa kamera poket yang ia bawa dari Australia, aku meminjamnya dan bertanya “Bagaimana cara merubah setingan gambar pada kamera ini?”
Dia malah bengong,, “merubah???”
Ya, akhirnya aku sadar, merubah dari kata dasar rubah ya? Hehehe,, Aku ganti dengan mengubah, ternyata masih ada yang kurang tepat. Kata "setingan" diperbaiki lagi dengan kata "pengaturan". Malu deh jadinya.

Mari berbahasa Indonesialah dengan baik dan benar, jangan sampai kalah dengan orang luar….
Ini hasil pelajaran bahasa Indonesia SD dan SMP dari buku pelajaran yang kubuka lagi.

Benar: Mengubah
Salah: Merubah


Benar: Sangat Baik  /  Baik Sekali
Salah: Sangat baik sekali

Benar: Propinsi
Salah: Provinsi

Benar: diubah
Salah: dirubah

Ayo tambahi lagi!!! Masih banyak lhoh!!

2 komentar:

  1. salah : polisi tidur
    benar : redam kejut

    salah : Graha Saba
    benar : Grha Saba

    salah : ...belajar bahasa Indonesia di Universitasnya, di Melbourne...
    benar : ..belajar bahasa Indonesia di universitasnya di Melbourne...

    kui disik dit..

    BalasHapus
  2. Ternyata kowe y iso to?? maksude iso nyalahke,hahaha

    BalasHapus